Sudah Tamat Monster Hunter Wilds? Inilah 5 Hal yang Harus Dilakukan!

0
Hal-yang-Harus-Dilakukan-Setelah-Tamat-Monster-Hunter-Wilds-Header-750x375

Endgame Monster Hunter Wilds – Game Monster Hunter Wilds masih ramai dimainkan oleh para Gamer sampai saat ini. Banyak dari mereka yang masih sibuk farming dan berburu monster incaran demi mendapatkan material yang dibutuhkan untuk membuat Weapon dan Armor yang mereka inginkan.

Tidak sedikit pula Gamer ada yang sudah tamat Monster Hunter Wilds sehingga mereka bingung apa yang harus dilakukan. Setelah menamatkan Monster Hunter Wilds, bukan berarti petualanganmu berakhir. Justru, inilah saatnya menikmati berbagai konten endgame yang bisa kamu lakukan untuk membuat game ini lebih menantang!

Mulai dari berburu Epidemic Life langka untuk melengkapi achievement, bersantai dengan memancing di berbagai wilayah, hingga mengoptimalkan gear untuk melakukan speedrun hunting

Jika kamu masih bingung harus mulai dari mana, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa tips 5 hal yang harus dilakukan bagi kalian sudah menamatkan game MonHun Wilds. Apa saja tipsnya?

Daftar isi

Hal yang Harus Dilakukan Setelah Tamat Monster Hunter Wilds

Tamat Monster Hunter Wilds
Monster Hunter Wilds

Berikut ini 5 hal yang harus dilakukan setelah tamat Monster Hunter Wilds di konten endgame.

1. Perkuat Gear Equipment

Endgame Monster Hunter Wilds
Gear Equipment menjadi salah satu faktor penting dalam game MonHun

Di endgame Monster Hunter Wilds, kekuatan monster akan meningkat drastis terutama apabila kalian menghadapi Tempered monster. Jika kamu masih sering mati dalam berburu mungkin salah satu alasanya adalah Gearmu!

Saatnya menginvestasikan waktu untuk membuat build set, penyesuaian dekorasi armor, dan mencari kombinasi skill terbaik agar build-mu bisa lebih efektif.

Jangan lupa perhatikan meta terbaru dan eksplorasi sinergi elemen atau status efek untuk menghadapi ancaman yang lebih brutal. Ingat, di tahap ini, berburu bukan hanya soal refleks cepat, tapi juga strategi dan optimasi build!

2. Jangan Lupa Restock Item yang Diperlukan

Endgame Monster Hunter Wilds
Jangan lupa restock

Endgame Monster Hunter Wilds bukan cuma soal senjata atau armor, tapi juga kesiapan stok Consumeables. percuma punya gear terbaik apabila kehabisan Mega Potion di tengah pertarungan!

Pastikan kamu rutin grind material umum seperti Herb, Honey, Catalyst dan Mandragora untuk craft Max Potion, serta Buff Items seperti Demon Drug dan Armorskin. Untuk kelengkpaan lainya mungkin kalian juga bisa memperbanyak stok Tranq BombTrap, Coatings, atau Ammo apabila kalian seorang pengguna jarak jauh.

Hunter yang baik bukan cuma yang jago nyerang, tapi juga yang selalu siap tempur tanpa jadi beban tim!

3. Berburu Epidemic Life

Endgame Monster Hunter Wilds
Berburu Epidemic Life untuk kalian pemburu Achievement

Ditengah keseruan berburu monster raksaksa di Monster Hunter Wilds, jangan lupakan makhluk kecil yang diam-diam menjadi incaran para kolektor untuk mendapatkan achivement!

Epidemic Life langka di Monster Hunter Wild sering kali muncul dalam kondisi cuaca tertentu atau di lokasi tersembunyi yang perlu ketelitian untuk mencarinya. Selain untuk melengkapi achivement di Monster hunter Wilds kalian juga bisa pajang badgenya di profil steam atau di profile hunter sebagai simbol kebangaan.

Jadi siapkan Capture Net dan mulai ekspedisi mencari makhluk-makhluk unik ini, karena tidak semua perburuan haruslah darah atau ledakan.

4. Berburu Monster Lebih Kuat Solo atau Bareng Player Lain

Endgame Monster Hunter Wilds
Ayo coba tantang Monster yang lebih kuat dan juga lebih berbahaya

Endgame Monster hunter Wilds bukan cuma soal bertahan hidup, tapi juga tentang berburu seefisien mungkin. Pelajari setiap pola gerakan mosnter untuk memanfaatkan celah menyerang tanpa membuang waktu dan optimalkan gearset untuk DPS yang lebih optimal.

Tantang diri sendiri untuk mengalahkan monster secepat mungkin dengan eksekusi serangan yang presisi dan efisien. selain itu manfaatkan buff secara strategis dan juga ruang lingkup area seperti Falling Boulder dan monster yang bisa kalian adu domba menggunakan Luring Pod.

Jangan lupa untuk menyesuakan strategi dengan jenis monster yang akan kamu hadapi. beberapa monster seperti Arkveild dan Gore Magala yang bisa kamu hadapi dengan elemen Dragon.

Selain itu latihan Perfect Dodge, Parry, atau iframe rolls akan menghemat waktu dengan mengurangi kebutuhan healing kalian. Apakah kamu cukup cepat untuk masuk jajaran elite speedrunner atau malah berakhir dengan triple cart?

5. Menguasai Combo Senjata

Endgame Monster Hunter Wilds
Jangan lupa pelajari combo senjata favorit ataupun mencoba mempelajari senjata lain

Tidak ada yang lebih memuaskan di Monster Hunter Wilds selain menguasai senjata favoritmu hingga level maksimal. Endgame adalah waktu yang tepat untuk mendalami setiap mekanik unik dari senjata yang kamu gunakan.

Contohnya seperti membahas Longsword yang bukan hanya soal tebas-tebas biasa, senjata ini menuntut presisi timing dan foresight. Jika kamu masih asal asalan pencet tombol dan berharap damage besar, saatnya mulai serius menguasai teknik kunci agar berburu lebih efektif.

Gunakan waktu di Endgame ini untuk bereksperimen dengan beberapa playstyle, mempelajari advanced mechanics, dan mengasah rekasi dalam petarungan.

Jangan ragu menonton speedrunner atau Pro hunter untuk mencari inspirasi, lalu latih eksekusi serangan hingga menjadi refleks alami. Dengan pemahaman yang lebih dalam terhadap senjatamu, setiap serangan akan terasa lebih efektif, dan setiap perburuan jadi lebih seru.

Ingat di dunia Monster hunter Wilds, bukan senjata atau gear yang menentukan seberapa hebat anda dalam bermain—tapi seberapa baik kamu menggunakanya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *